Jumat, 28 Oktober 2011

5 Langkah Mudah Untuk Jantung Sehat

Untuk memiliki jantung sehat tidak terlalu sulit dan banyak sekali hal yang dapat kita lakukan. Bukan hanya dengan olahraga dan mengatur pola makan juga ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk jantung sehat.

Tak banyak orang yang tahu mengenai kondisi kesehatan jantung mereka sendiri, apakah berisiko tinggi atau berisiko rendah, demikian juga dengan cara-cara pencegahan penyakit jantung.

Tapi sebenarnya ada lima langkah sederhana yang dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung, kata seorang spesialis kardiologi preventif terkemuka.

Sekitar 58 juta orang Amerika memiliki penyakit jantung dan masih banyak yang harus dilakukan untuk mendidik masyarakat tentang faktor risiko dan pencegahannya, kata Dr. Holly Anderson, salah satu direktur Ronald O. Perelman Heart Institute of New York-Presbyterian Hospital/Weill Cornell Medical Center.

Ahli jantung ini memberikan beberapa tips kesehatan jantung, meliputi:

  1. Ketahui angka-angka Anda dalam ukuran alat pemeriksa. Tanyakan kepada dokter Anda mengenai angka yang dianggap normal untuk tekanan h, kandungan kolesterol dan trigliserida.
  2. Mulai berolahraga. Berjalan kaki cukup 20 sampai 30 menit beberapa hari dalam sepekan dapat mengurangi risiko kematian dini sebesar lebih dari 50 persen. Aktivitas fisik dapat menurunkan tekanan darah, memperbaiki kadar kolesterol, mengurangi stres, memperbaiki tidur, meningkatkan mood, meningkatkan kognisi dan mencegah hilang ingatan.
  3. Tertawa. Menyempatkan diri hanya sekitar 15 menit tertawa sama dengan 30 menit latihan aerobik dalam hal kesehatan kardiovaskular. Penelitian juga mengaitkan tertawa dengan berkurangnya rasa sakit dan kecemasan, meningkatkan fungsi kesehatan pembuluh darah, dan meningkatkaan kadar hormon otak yang dapat meningkatkan mood Anda.
  4. Beri lebih banyak perhatian pada pinggang Anda ketimbang berat badan Anda. Ukuran pinggang adalah pengukuran yang lebih baik atas kesehatan secara keseluruhan dibandingkan dengan berat badan, karena jumlah lemak di sekitar pinggang secara langsung berhubungan dengan tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi dan dapat meningkatkan risiko diabetes.
  5. Upayakan tidur yang cukup. Kurang tidur meningkatkan tekanan darah, menyebabkan stres, meningkatkan nafsu makan, memperlambat metabolisme, menurunkan kognisi dan menghambat mood Anda.

Itulah 5 langkah mudah untuk jantung sehat.  Mulailah cintai jantung anda sedari dini, karena dengan penanganan dan pencegahan yang tepat jantung kita akan lebih sehat dan terhindar dari resiko penyakit jantung. Bagi anda yang ingin memaksimalkan hidup dan terhindar dari resiko terkena penyakit jantung, kami sarankan anda untuk konsumsi minuman kesehatan xamthone plus yang terbukti ampuh untuk menjaga tubuh tetap sehat dan menyembuhkan penyakit. Untuk pemesanannya, klik cara pembelian

Baca juga artikel kami lainnya :

 

10 komentar:

  1. sipp dech klo yukk kita bersama-sama menjaga jantung kita... salah satunya yaitu dengan xamthone plus

    BalasHapus
  2. ok seperti halnya kata pepatah menjaga itu lebih baik daripada mengobati.....

    BalasHapus
  3. pencegahan yg bguss, lebih bguss lgi sambil mengkonsumsi xamthone plus

    BalasHapus
  4. ypz postingan yang menarik nih,,oke juga bwt tips'y...

    BalasHapus
  5. Xamthone plus memang yang paling plus..plus...plus...

    BalasHapus